Monday, August 8, 2011

Kunir Putih dan Khasiatnya

Khasiat Jeruk Nipis Buat Kesehatan ►  2009(79) ►  Desember(7)Obat tradisional Keracunan makananObat Tradisional Keracunan Obat dan ArsenicObat herbal buat Infeksi saluran pernafasanHerbal Untuk TBC Paru-ParuHerbal Untuk Atsma BronchialRamuan Herbal Untuk BronchitisRamuan Obat herbal untuk Radang paru-paru (Pneumon... ►  November(5)Manfaat Kecubung Gunung Brugmansia suaveolensManfaat Obat Kecubung (Datura fatuosa)Kopi Meningkatkan Kualitas Sperma PriaBerhenti Merokok Dengan Makan PisangRagam Manfaat Lidah Buaya ►  Oktober(10)KHASIAT DAUN SEMBUKANObat Alami Migrain Dengan JaheObat tradisional alami Untuk Mengatasi JerawatResep herbal Untuk Mengatasi Impotensi Dan Ejakula...Mahoni Ampuh Untuk Atasi Kadas Dan KudisHerbal Untuk Atasi Masalah Bau Badan tak sedapTanaman Obat Untuk Mengurangi KolesterolManfaat Bunga Kenop Gomphrena globosa LHerbal Untuk Radang LambungAtasi Penyakit Kulit dengan Biduri- Widuri ►  September(8)Atasi kencing manis dengan brokoliMengatasi Asam Urat dengan Resep Herbal dari beber...Khasiat Obat KemuningResep Herbal Untuk Hipertensi; Darah TinggiNetralkan Kolesterol Dengan RebungMengencangkan Otot Vagina Pasca MelahirkanKhasiat Obat Buah Ketimun ►  Agustus(8) ►  Juli(11) ►  Juni(6) ►  Mei(6) ►  April(17) ►  Maret(1)Kunci pepet atau kunir putih sering disebut “ kunyit putih” atau “curcuma alba”, sebutan nama latin yang salah. Karena daunnya bercorak indah dan tumbuhnya tidak tinggi maka daunnya bercorak indah dan tumbuhnya tidak tinggi maka sosoknya menyerupai tanaman hias sehingga sering ditanam di pekarangan atau di dalam pot. Kunci pepet juga bisa ditemukan tumbuh liar di beberapa tempat di bagian timur Jawa sampai ketinggian kurang dari 750 m dpl. Selain digunakan sebagai campuran jamu tradisional, kunsi pepet juga sering digunakan untuk kosmetik tradisional. Ada dua fase tumbuh kunci pepet. Yang pertama disebut fase vegetative, yaitu pertumbuhan normal seperti biasa dengan daun dan batang semu, yang kedua fase genetatif. Pada fase ini yang terlihat hanya bunga-bunganya saja. Tanaman ini terdapat pada dataran rendah dengan ketinggian kurang dari 750 m dpl. Banyak ditemukan di Sumatera dan Jawa. Selain itu, juga ditemukan di India, Srilangka, dan Malaysia.

Terna tahunan dengan tinggi 30-70 cm ini tumbuh merumpun dengan batang semu yang tumbuh dari rimpangnya. Daun tunggal, helaian daun berbentuk lanset, panjang 20-30 cm, lebar 7,5-10 cm, ujung runcing, pangkal berpelepah, tepi rata, warnanya hijau muda dengan bagian tengah bercorak warna cokelat. Bunga keluar dari rimpang dengan batang semu yang amat pendek. Bunga bisa tumbuh menggerombol, sering mekar beberapa kuntuk sekaligus, warnanya ungu muda kemerahan. Akarnya berdaging membentuk rimpang yang tidak terlalu besar, yaitu seukuran telur puyuh. Dari rimpang induk keluar akar-akar kasar yang ujungnya terdapat anakan rimpang yang berair dan tampak tumbuh menggerombol menutupi rimpang induk. Jika rimpang dibelah terlihat warnanya putih pucat, besarat halus, dan rasanya pahit. Jika telah keluar bunga, menandakan rimpang siap di panen. Umbi muda bisa dijadikan lalap. Perbanyakan dengan rimpang.

Sifat dan khasiat
Rimpang rasanya pahit, sifatnya sejuk. Berkhasiat antiradang, peluruh kentut (karminatif), dan mempercepat penyembuhan luka.

Kandungan Kimia
Rimpang mengandung minyak asiri berwarna kuning muda, agak berbau, mengandung borneol, sineol, metal khavikol, dan saponin.

Bagian yang Digunakan
Bagian tanaman yang digunakan sebagai obat adalah rimpangnya.

Indikasi
Rimpang digunakan untuk mengatasi : Gangguan pencernaan, sakit perut, perut mulas, danBengkak karena memar, keselo. Cara Pamakaian
Untuk pemakaian luar, gunakan parutan rimpang untuk menurap bagian tubuh yang memar, keseleo, dan bisul yang sulit pecah. Setelah digiling halus menjadi serbuk, rimpang induk yang telah dikeringkan bisa digunakan sebagai bedak.

Efek Farmakologis dan Hasil Penelitian
-

Contoh Pemakaian Bengkak, memar, bisul
Cuci bersih rimpang induk kunci pepet yang segar, lalu tumbuk sampai halus. Jika menggunakan rimpang kering, tambahkan sedikit air. Tempelkan hasilnya pada bagian tubuh yang memar atau bengkak, lalu balut. Mengeluarkan angin dari perut
Seduh serbuk kunci pepet sebanyak satu sendok the dengan secangkir air panas, lalu tutup. Setelah dingin, minum beningannya.

19:09 | Filed Under penyakit kulit,perut kembung,Tanaman Obat | 1 Comments

Comments 1 Response to ""

Claudia Lawrencemengatakan...4 Februari 2010 06:09

Hi, ur blog is really nice and informative, i truly like it. I just wanna suggest that u should go for blog advertising & marketing there is a website which is offering very unique features at affordable prices. There are Expert advertising teams who will promote ur blog & affiliate ads through all over the networks. All u have to do is submit your blog plus pay affordable prices and rest leave it to Advertising Team for Promotion & Marketing then see how u enjoy a lots of quality traffic plus more readers to ur blog. Finally I have bookmarked ur blog & also shared with my friends hope u have a wonderful day & !!happy blogging!!.

Poskan Komentar

Posting Lebih BaruPosting LamaBerandaAbout Find ItCredits

Copyright 2008 Sehat dengan obat herbal - WP Theme by Brian Gardner - Blogger Template by ThemeLib.com

0 comments: